9 Usaha Sampingan Karyawan yang Mudah dan Menguntungkan

24 days ago4 mins read
Mau nambah penghasilan tapi tidak ingin cara ribet? Cek sembilan usaha sampingan karyawan yang gampang dan menguntungkan ini. Lengkap!

Anda seorang karyawan yang ingin menambah penghasilan tanpa mengorbankan waktu dan tenaga berlebih? Usaha sampingan karyawan ini bisa menjadi opsi terbaik guna meningkatkan kestabilan finansial Anda. 

Dengan memilih usaha yang mudah dijalankan dan menguntungkan, Anda bisa menjalankannya di sela-sela kesibukan kantor. 

Berikut ini, kami sajikan berbagai ide usaha sampingan yang praktis, relevan, dan berpotensi besar di pasar Indonesia. 

Baca Juga: Jenis Model Bisnis yang Cocok untuk Pengusaha Pemula

Usaha Sampingan Karyawan yang Mudah dan Menguntungkan

Semua ide usaha yang ada di sini, dapat memberikan keleluasaan dalam hal mengatur waktu, kemudahan, dan juga dapat memberikan keuntungan. Apa saja? Cek di sini!

1. Menjual Frozen Food

Anda suka kuliner praktis? Bisnis frozen food sedang naik daun karena banyak orang mencari makanan siap saji yang lezat dan hemat waktu. 

Ini cocok sebagai usaha sampingan karyawan pabrik. Anda bisa menjual produk seperti dimsum, nugget, sosis, atau makanan beku lainnya. 

Cara untuk memulainya juga relatif mudah. Anda bisa memulai dengan menjadi reseller produk terpercaya, lalu promosikan melalui WhatsApp atau media sosial. 

Modal awalnya juga cukup kecil, sekitar Rp1-2 juta untuk stok produk dan kemasan. Keuntungannya? Anda bisa meraup margin 20-30% per penjualan, terutama jika menargetkan teman kantor atau tetangga.

Hanya saja, Anda harus memastikan memilih supplier berkualitas agar pelanggan puas dan repeat order.

2. Thrift Shop

Membuka thrift shop online adalah cara terbaik untuk meraup untung apalagi jika Anda penggemar fashion. 

Jenis usaha sampingan bagi pemula ini, membutuhkan pakaian bekas yang masih berkualitas dan juga yang merknya cukup terkenal. 

PR utamanya adalah saat mencari supplier di pasar loak atau platform seperti Instagram, lalu jual kembali dengan harga kompetitif. 

Berapa modal awalnya? Anda bisa menyediakan sekitar Rp500 ribu hingga Rp2 juta untuk memulai. 

Untuk boost perkembangannya, jangan lupa promosikan produk Anda melalui Instagram atau TikTok dengan foto menarik. 

Keuntungan dari usaha sampingan karyawan ini bisa mencapai 50-100% per item, terutama jika Anda pandai memilih barang unik. Selain itu, bisnis ini ramah lingkungan karena mendukung gaya hidup sustainable.

3. Ojek atau Taksi Online

Menjadi driver ojek atau taksi online seperti Gojek atau Grab adalah pilihan kerja sampingan malam hari untuk karyawan. 

Anda bisa bekerja setelah jam kantor atau di akhir pekan. Pendaftaran cukup mudah melalui aplikasi resmi, dan Anda hanya perlu meluangkan beberapa jam sehari. 

Penghasilan hariannya memang bervariasi, tapi rata-rata driver motor bisa mengantongi Rp100-200 ribu per hari. 

Hanya saja, Anda harus memastikan untuk menjaga stamina dan mematuhi aturan platform yang Anda gunakan. 

Usaha ini sangat cocok kalau Anda butuh yang tanpa modal besar dan cukup dengan kendaraan plus smartphone.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Passive Income serta Contohnya

4. Micro Influencer

Saat ini, usaha sampingan tak melulu harus jualan. Menjadi influencer di media sosial, juga menjadi salah satu bentuk usaha sampingan. 

Kalau Anda cukup aktif di sosial media, maka menjadi influencer mikro bisa menggiurkan. 

Cukup dengan 1.000 - 10.000 pengikut saja, Anda sudah bisa menarik perhatian dari banyak brand lokal untuk endorsement. 

Saran kami, untuk menjalankan usaha sampingan karyawan ini, fokus hanya pada niche tertentu. 

Misalnya saja kuliner, traveling, gaya hidup, atau sejenisnya. Anda pun harus membuat konten autentik di Instagram maupun TikTok guna membangun audiens. 

Nantinya, penghasilan per postingan bisa mulai dari Rp100 ribu sampai Rp1 juta tergantung tingkat engagement Anda dan jumlah pengikut. 

Anda pun bisa berkolaborasi dengan brand-brand kecil untuk melakukan barter produk. Kuncinya hanya terus membangun personal branding agar nilai tawar yang Anda punya bisa lebih tinggi. 

5. Reviewer Buku

Usaha Sampingan Karyawan

Ingin menjalankan bisnis sampingan online dengan hobi Anda untuk membaca buku? Sepertinya, menjadi seorang reviewer buku bisa jadi salah satu jalan untuk memaksimalkan hobi dan sekaligus menghasilkan uang. 

Mengenai ulasannya, Anda bisa menulis di Instagram, blog pribadi, atau platform yang populer seperti di Goodreads. 

Meski saat ini sudah eranya elektronik, masih banyak penerbit yang mencari reviewer ketika ingin mempromosikan buku baru. 

Anda pun bisa bergabung dengan komunitas literasi untuk menawarkan jasa review berbayar. 

Memang, tak terlalu besar karena mungkin dari Rp50 ribuan saja. Tapi, semakin nama Anda populer, per review bisa ratusan ribu rupiah. 

Menariknya lagi, usaha sampingan karyawan ini bisa membuat Anda dapat banyak buku gratis dari penerbit. Hobi jalan, duit aman!

6. Rental Motor

Menyewakan motor adalah usaha sampingan yang minim tenaga. Di kota-kota besar seperti Jakarta atau Bali, permintaan sewa motor tinggi terutama dari wisatawan atau pekerja lepas. 

Anda bisa mematok tarif Rp50 - Rp100 ribu per hari per motornya. Nah, untuk modal awalnya hanya perawatan motor dan promosi di platform seperti grup komunitas wisata atau sejenisnya. 

Namun, pastikan Anda membuat perjanjian sewa yang jelas untuk menghindari risiko. Keuntungannya, Anda bisa menjalankan bisnis ini secara pasif sambil tetap bekerja kantoran.

Baca Juga: 7 Tips Mencari Mitra Bisnis yang Baik dan Terpercaya

7. Affiliate Marketing

Rekomendasi kerja sampingan karyawan shift yang tidak akan menguras tenaga, mudah, dan simpel adalah affiliate marketing. Anda bisa menghasilkan komisi dengan cara mempromosikan produk milik orang lain. 

Saat ini upaya Anda untuk menjadi seorang affiliate marketer akan mudah karena banyak e-commerce bahkan media sosial yang membuka program afiliasi. 

Sebut saja platform seperti Shopee, Tokopedia, Traveloka, dan bahkan TikTok bisa Anda gunakan. 

Cukup bagian link produk mereka lewat sosial media atau blog dan jika ada pembelian dari setiap link, bisa menghasilkan komisi sekian persen. 

Modalnya pun nyaris nol. Tugas utama Anda hanya menyediakan strategi promosi agar yang menonton/membaca konten Anda jadi tertarik membeli lewat link yang Anda bagikan. 

8. Jasa Titip (Jastip)

Menyediakan jastip atau jasa titip, menjadi salah satu jenis usaha yang tengah tren saat ini. Anda bisa menawarkan jasa pembelian produk dari luar negeri, bahkan dari luar kota saja. 

Produk-produk yang Anda tawarkan bisa berupa kosmetik, barang-barang branded, atau mungkin makanan. 

Cara memulai usaha sampingan karyawan ini juga relatif mudah. Anda bisa mempromosikannya lewat Instagram atau mungkin juga grup WhatsApp. 

Soal tarif, umumnya Rp10 ribu - Rp50 ribu per item tergantung pada kelangkaan produknya. 

9. Franchise Pempek Farina

Franchise Pempek Farina menawarkan peluang emas untuk karyawan yang ingin usaha sampingan stabil. Pempek Farina, brand pempek asal Surabaya, sudah punya 60 cabang di Indonesia dan tersertifikasi ISO 9001:2015. 

Anda bisa memulai dengan modal Rp99,5 juta untuk paket franchise dengan estimasi balik modal yang relatif cepat. 

Keunggulannya, Anda mendapat dukungan penuh dari tim Farina, termasuk pelatihan dan bahan baku berkualitas. 

Anda bisa menjalankannya dengan manajer outlet agar tetap fokus bekerja kantoran. Temukan informasi lebih lanjut di FLEI Business Show 2025, yang digelar di Jakarta Convention Center. 

Acara ini, akan mempertemukan Anda dengan peluang bisnis kuliner terpercaya seperti Pempek Farina. Cek jadwalnya di website FLEI Business Show atau pantau terus Instagram FLEI.

Share this post
© 2025 Franchise & License Expo Indonesia (FLEI). All rights reserved.